Breaking

Sabtu, 22 April 2017

Hasil Liga Jerman, Bayern Terhindari dari Kekalahan di Kandang




Bayern Muenchen berhasil terhindar dari kekalahan saat bersua Mainz pada lanjutan Bundesliga atau kasta teratas Liga Jerman 2016-2017, Sabtu (22/4/2017).
Bermain di kandang sendiri, Allianz Arena, Muenchen sempat tertinggal lebih dulu sebelum akhirnya menyudahi laga dengan skor 2-2.
Gawang Bayern bobol saat laga baru berusia tiga menit. Sven Ulreich, pengganti Manuel Neuer di bawah mistar gawang tim tuan rumah, gagal menghalau sepakan Bojan Krkic.
Pada menit ke-13, Bayern sempat menyamakan kedudukan lewat gol Arjen Robben yang memanfaatkan umpan terobosan Fanck Ribery.
Namun, lagi-lagi gawang Bayern kemasukan ketika memasuki menit ke-40. Kali ini, giliran Daniel Brosinski yang menaklukkan Ulreich melalui titik penalti.
Thiago Alcantara menjadi penyelamat wajah Bayern. Pada menit ke-73, eks gelandang FC Barcelona itu mengukir gol lewat tembakan dari luar kotak penalti yang membuat skor kembali seri 2-2.

Hasil imbang membuat Bayern tetap kokoh di puncak klasemen dengan perolehan 70 poin dari 30 pertandingan.
Sementara itu, Hertha BSC semakin kokoh di peringkat kelima klasemen berkat kemenangan tipis 1-0 atas Wlfsburg. Gol tunggal dalam laga ini dicetak oleh Vedad Ibisevic.
Hasil Bundesliga:
Bayern Muenchen 2-2 Mainz
Hertha BSC 1-0 Wolfsburg
Hamburger SV 1-2 Darmstadt
Ingolstadt 2-4 Werder Bremen
Eintracht Frankfurt 3-1 Augsburg

Sumber : Kompas.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Adbox